Longlife Kitten Milk Replacer + DHA merupakan produk susu formula untuk kucing kecil (kitten) yang dapat dijadikan sebagai pengganti ASI dari induk kucing. Susu longlife kitten termasuk salah satu produk susu yang direkomendasikan untuk anakan kucing karena mengandung nutrisi, protein, karbohidrat dan lemak yang sangat baik dan setara dengan susu kucing betina sehingga dapat membantu melengkapi kebutuhan makanan kucing dan membantu kucing dalam proses pertumbuhannya.
Selain itu, longlife kitten milk replacer juga dikenal kaya akan vitamin dan mineral yang dapat membantu menunjang pertumbuhan anak kucing dan meningkatkan daya tahan tubuh. Sedangkan kandungan DHA didalamnya berfungsi untuk melindungi organ tubuh seperti jantung dan ginjal, membantu perkembangan embrio, otak janin, memelihara kesehatan retina mata, mengurangi resiko penyakit tumor dan membantu reaksi syaraf pada kucing kecil (kitten).
Longlife kitten milk ini diformulasikan dalam bentuk serbuk yang mudah dibuat. Rasanya sangat lezat sehingga akan sangat disukai oleh kucing. Pemberian susu pengganti ASI ini dapat dilakukan mulai dari usia 0 sampai 2 bulan.
Komposisi:
Susu kering skim, lemak mentega, minyak sayur, kasein, konsentrat protein whey, kuning telur, kalsium karbonat, monocalcium fosfat, l-arginin, kalium klorida, kolin klorida, lesitin, dl-metionin, natrium aluminat silico, ferrous sulfate, garam, fosfat dipotassium, monopotassiumphosphate, magnesium sulfat, zine sulfat, asam folat, magnesium karbonat, kalsium pantothenate, asam askorbat, suplemen niacin, riboflavin, silikon dioksida, tiamin hidroklorida, vitamin A suplemen, suplemen vitamin B12, suplemen vitamin D3, vitamin E suplemen, kalium sitrat, kalium iodida, pyridoxine hydrochloride, mangan sulfat, tembaga sulfat dan biotin.
Anjuran Pemberian Minum:
Seduh 1 sachet (20 gram) dengan 100 ml air hangat, kemudian aduk hingga rata dan susu siap disajikan.
Untuk 1 ekor kucing kecil dapat diberikan 2-3 kali, sesuai kebutuhan.
Dosis:Max 150ml/hari
Perhatian!Simpan susu pada suhu kamar menggunakan wadah yang tertutup dan kering, serta jauhkan dari sinar matahari langsung.